Peta Infrastruktur Kota Cimahi
1. Air Bersih
Kebutuhan akan air bersih di Kota Cimahi bersumber dari PDAM Kota Cimahi. Dan setiap bulan kebutuhan akan air bersih rata-rata mencapai 263.440,42 m3. Volume air yang disalurkan selama 2014 sebesar 3.161.285 m3, dan konsumen terbesar berada pada rumahtangga sebesar 2.595.005 m3 atau 82,09 persen.
Tabel Distribusi Air Bersih Kota Cimahi Tahun 2012-2014
2. Listrik
Kebutuhan listrik baik bagi industri maupun rumahtangga di Kota Cimahi sebagian besar bersumber dari perusahaan umum listrik negara (PLN) dan sebagian lainnya dari luar PLN. Pada tahun 2014 jumlah keluarga yang telah menikmati aliran lsitrik dari sumber penerangan PLN sebanyak 153.075 keluarga. Sedang listrik yang disalurkan oleh PLN perbulannya mencapai 1.362 juta Kwh/VA.
Grafik Jumlah Listrik yang Disalurkan PLN Kota Cimahi 2014
3. Transportasi
Panjang jalan di Kota Cimahi pada akhir tahun 2014 adalah 126.777 meter. Jika dirinci menurut pengelolaannya maka sebesar 3,41 persen di antaranya adalah jalan nasional dan 7,38 persen merupakan jalan propinsi, dan sisanya jalan kota.
Dari seluruh jalan yang dikelola Kota Cimahi, 90.482 M (80,00% ) dalam kondisi baik, sepanjang 18.920 M (16,73% ) dalam kondisi sedang, dan 3.655 M (3,23% ) dalam kondisi rusak.
Panjang jalan di Kota Cimahi pada akhir tahun 2014 adalah 126.777 meter. Jika dirinci menurut pengelolaannya maka sebesar 3,41 persen di antaranya adalah jalan nasional dan 7,38 persen merupakan jalan propinsi, dan sisanya jalan kota.
Dari seluruh jalan yang dikelola Kota Cimahi, 90.482 M (80,00% ) dalam kondisi baik, sepanjang 18.920 M (16,73% ) dalam kondisi sedang, dan 3.655 M (3,23% ) dalam kondisi rusak.
Peta Infrastruktur Kota Cimahi
4. Telekomunikasi
Peranan Telekomunikasi dalam struktur perekonomian Kota Cimahi
pun cukup dominan. Tanpa adanya kontribusi telekomunikasi , dunia usaha di kota ini tidak akan maju seperti sekarang. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kemampuan/efisiensi dan keandalan dalam memberikan jasa telekomunikasi dan informasi kepada masyarakat dengan memanfaatkan kemajuan teknologi. Hal ini dapat dilihat dari kapasitas telepon terpasang dan fasilitas telepon yang dapat digunakan oleh masyarakat umum. Jumlah rumahtangga yang telah memiliki telepon di Kota Cimahi sebanyak 37.968 rumahtangga, sedangkan fasilitas telepon lainnya yang dapat digunakan oleh masyarakat terdiri dari 228 wartel / Warnet.
Sumber : Kota Cimahi Dalam Angka 2016, Statistik Daerah Kota Cimahi 2015
Peranan Telekomunikasi dalam struktur perekonomian Kota Cimahi
pun cukup dominan. Tanpa adanya kontribusi telekomunikasi , dunia usaha di kota ini tidak akan maju seperti sekarang. Tujuannya adalah untuk meningkatkan kemampuan/efisiensi dan keandalan dalam memberikan jasa telekomunikasi dan informasi kepada masyarakat dengan memanfaatkan kemajuan teknologi. Hal ini dapat dilihat dari kapasitas telepon terpasang dan fasilitas telepon yang dapat digunakan oleh masyarakat umum. Jumlah rumahtangga yang telah memiliki telepon di Kota Cimahi sebanyak 37.968 rumahtangga, sedangkan fasilitas telepon lainnya yang dapat digunakan oleh masyarakat terdiri dari 228 wartel / Warnet.
Tabel Sarana Pos dan Telekomunikasi di Kota Cimahi 2014
Tabel Persentase Rumah Tangga Pengguna Alat Telekomunikasi Kota Cimahi 2013-2014
Sumber : Kota Cimahi Dalam Angka 2016, Statistik Daerah Kota Cimahi 2015
0 komentar:
Posting Komentar